Cara Membuat Bubur Susu Kacang Ijo Spesial Nikmat

Cara Membuat Bubur Susu Kacang Ijo Spesial Nikmat – Apabila Bunda merasa bosan menghidangkan makanan yang itu-itu saja buat si kecil, membaca ini mungkin menjadi sebuah solusi yang tepat. Bunda dapat menyajikan makanan yang variatif untuk buah hati Bunda. Salah satunya adalah Bubur Susu Kacang Ijo.

Bubur susu kacang ijo ini sangat cocok disajikan untuk bayi yang baru berusia 9-12 bulan. Cara membuat bubur susu kacang ijo ini adalah dengan merebusnya. Untuk memasak yang lebih efisien, Bunda perlu menyiapkan terlebih dahulu alat-alat masak yang dibutuhkan. Dan, yang pasti, utamanya harus sudah menyiapkan bahan-bahan yang akan dimasak, ya? Hehe.

Cara meracik Bubur Susu Kacang Ijo ini kurang lebih akan membutuhkan waktu 20 menit. Itu kalau perintah di atas sudah Bunda laksanakan. Kalau belum, ya mungkin akan setengah hari baru selesai siap dihidangkan (karena lama belanja bahan-bahan bahkan alat-alatnya). Langsung saja kita bahas resep bubur susu kacang ijo berikut ini.

Advertisement

Bubur Susu Kacang Hijau

Bahan-bahan membuat bubur susu kacang ijo:

  • Susu formula (dapat pula ASI) sebanyak 50 ml
  • Kacang ijo sebanyak 40 gram
  • Kuning telur sebanyak 2 butir
  • Tepung beras seberat 35 gram

Cara Memasak bubur susu kacang ijo:

  1. Langkah awal, kacang hijau direbus sampai lunak. Lalu, ditiriskan dan dihaluskan. kemudian disaring.
  2. Selanjutnya, ambil tepung beras. Lalu, larutkan dengan air rebusan kacang hijau.
  3. Kemudian, campurkanlah tepung beras yang sudah terlarut tersebut bersama kuning telur dan kuning telur. Kocok sampai merata.
  4. Siapkan alat masak di perapian dengan api sedang. Masaklah campuran di atas sambil diaduk sampai matang. Kemudian, angkat dan dinginkan.
  5. Terakhir, campurkan susu formula atau ASI. Lalu, aduk merata.
  6. Bubur susu kacang ijo siap disajikan.

Mudah bukan, Bun? Ayo! Tunggu apa lagi? Segera singsingkan lengan baju dan siap masak demi gizi berimbang buah hati bunda. Sekian resep dari kami. Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi bunda yang kebingungan memasak makanan untuk bayi di bawah satu tahun, apalagi bunda baru. Selamat mencoba dan sukses!

Incoming search terms:

  • racikan bakso tahu
  • bubur susu kacang hijau
  • Cara buat bubur susu kacang hijau
  • cara buat bubur susu telur kacang ijo
  • resep cara membuat bubur susu kacang
Cara Membuat Bubur Susu Kacang Ijo Spesial Nikmat | Aef Saefullah | 4.5